Penerjemahan Alkitab Martin Luther

Rencana utama: Alkitab Luther
Alkitab Luther tahun 1534.

Luther telah memublikasikan terjemahan Perjanjian Baru berbahasa Jerman karyanya pada tahun 1522, sementara beliau dan para kolaboratornya menyelesaikan terjemahan Perjanjian Lama berbahasa Jerman pada tahun 1534, ketika keseluruhan Alkitab karyanya dipublikasikan. Beliau senantiasa berupaya untuk memperbaiki terjemahan tersebut sampai akhir hayatnya.[126] Telah ada orang-orang lain yang menerjemahkan Alkitab ke dalam bahasa Jerman, namun Luther menyesuaikan terjemahannya dengan doktrinnya sendiri.[127] Saat beliau dikritik kerana menyisipkan kata "saja" setelah kata "iman" dalam Roma 3:28,[128] beliau berargumen di antaranya: "Teks itu sendiri dan signifikansi St. Paulus begitu memerlukan dan menuntutnya. Sebab dalam bagian itu secara khusus beliau menyinggung pokok utama doktrin Kristen, yaitu, bahawa kita dibenarkan kerana iman dalam Kristus tanpa perbuatan apa saja dari Hukum [Taurat]. ... Namun ketika perbuatan-perbuatan ditiadakan sama sekali – dan itu berarti bahawa iman saja membenarkan – siapa pun yang akan berbicara secara langsung dan jelas tentang peniadaan perbuatan-perbuatan ini akan harus mengatakan, 'Iman saja membenarkan kita, dan bukan perbuatan'."[129]

Hasil penerjemahan Luther menggunakan varian bahasa Jerman yang dituturkan di tempat kedudukan kanselir Sachsen, yang dapat dimengerti oleh orang-orang Jerman utara mahupun selatan.[130] Beliau bermaksud agar bahasa langsungnya yang kuat menjadikan Alkitab dapat diakses oleh orang Jerman pada umumnya, "kerana kita sedang menghilangkan halangan-halangan dan kesulitan-kesulitan sehingga orang lain dapat membacanya tanpa hambatan."[131]

Diterbitkan pada saat meningkatnya permintaan akan publikasi-publikasi berbahasa Jerman, versi Luther dengan cepat menjadi suatu terjemahan Alkitab yang populer dan berpengaruh. Dengan demikian, karya tersebut memberi suatu kontribusi yang signifikan pada evolusi dari bahasa dan sastra Jerman.[132] Dilengkapi dengan berbagai catatan dan kata pengantar oleh Luther, serta dengan beragam cukil kayu oleh Lucas Cranach yang berisi citra anti-paus, karyanya memainkan suatu peranan penting dalam penyebaran doktrin Luther di seluruh Jerman.[133] Alkitab Luther memengaruhi timbulnya terjemahan-terjemahan vernakular yang lain, seperti Alkitab berbahasa Inggris karya William Tyndale (1525 dan seterusnya), suatu pelopor dari Alkitab Versi Raja James (KJV).[134]

Rujukan

WikiPedia: Martin Luther http://christianity.about.com/od/lutherandenominat... http://www.artdaily.com/index.asp?int_new=26979&in... http://www.exclassics.com/foxe/foxe147.htm http://www.hymntime.com/tch/htm/f/l/u/flungtot.htm http://www.signaturetoursinternational.com/gp-3.ph... http://www.buergerstiftung-halle.de/bildung-im-vor... http://dispatch.opac.d-nb.de/DB=1.1/LNG=EN/CMD?ACT... http://www.luther.de/en/index.html http://digital.slub-dresden.de/id328043192 http://www.studia-instrumentorum.de/MUSEUM/zistern...